Sabtu, 17 Mei 2014

Wow, hebatnya guru guru ini...

Pati, adalah satu kota di Jawa Tengah yang banyak menyimpan potensi, olahan bandengnya terkenal, ada yang dimasak, dijadikan krupuk, kemudian yang agak aneh dibikin nugget biasa, nugget sayur dan bakso. Belum terasi Juwananya yang yummy. Nasi gandulnya yang nggak nguati lezatnya...
Itu baru makanan, guru guru TK nya juga hebat hebat, ada bu Nurti dari TK Aisyiah Pati yang dua kali jadi juara tingkat nasional dan bawa uang total 23an juta, ada bu Anis, yang juara dongeng tingkat Jateng, ada puluhan guru yang baru saja menyelesaikan sarjananya, itu baru guru TK, belum guru SD, SMP dan SMAnya, keren gak sih -



Mereka guru guru TK ini merupakan asset Pati, dan menurut Ka. Diknas Pati Drs. H. Sarpan, M.Pd guru guru TK di Pati adalah guru guru yang paling semangaatt untuk belajar, banyak guru yang punya double gelar kesarjanaan, seperti SE, S.Pd (paud), dan SH, S.Pd (paud) gilak ya, mereka suka sekali jadi guru TK, kesukaan jadi guru TK itu sudah jadi modal utama yang nggak terkalahkan ye gak

Jalan jalan dengan Erlangga kali ini bikin saya takjub, kalau biasanya di beberapa kota, guru guru yang hadir memang belum pernah menulis penelitian tindakan kelas, kalau yang ini hampir 65% guru sudah pernah menulis PTK - ada komentar dari bu Yasmi, S.Pd dari TK Karunia Pati, beliau merasa ada tambahan pengetahuan dari sudut pandang lain setelah mengikuti workshop ini. Wow...
Ada yang juga bertekad untuk mulai mengarsip dan menyempurnakan tulisan untuk bahan acuan mengajar dan menyempurnakan metode yang mudah diterima anak usia dini, supaya bisa bermanfaat untuk anak generasi setelah saya - sayangnya beliau tidak menulis nama dan asal TK nya, tetapi tekad ini membuat saya terharu

Nur Farida, KB Islamiyah, Pati - saya akan ujian skripsi, setelah workshop ini jadi tambah paham, setelah ini saya ingin menulis sesuatu yang bermanfaat untuk orang banyak

Titik Nuryanti, KB Al-Ikhlas, Pati - setelah ini saya ingin menjadi guru yang lebih baik dan bermanfaat bagi orang lain. Aamiin

Sri Wahyuningsih, TK Aisyiah 02, Pati - Workshop ini membantu memperjelas pemahaman saya tentang penyusunan PTK denga benar sesuai alur pemaparan dan bisa runtut

Noor Jannah, TK Tarbiyatul, Islamiyah Raci - sebelumnya saya kesulitan menyusun PTK dengan benar, setelah mengikuti workshop ini, Alhamdulillah saya sudah memahami rancangan yang akan saya buat

Evi Rahmasari, TK Pertiwi 01 Pati - Terimakasih, saya menemukan cara mudah menulis PTK yang selama ini membuat saya "phobia" saat akan membuat PTK

Yumini, TK Islam 01 Pati - Alhamdulillah dengan mengikuti workshop ini saya mendapat ilmu dan lebih jelas mengetahui cara pembuatan PTK

Workshop kemarin 17 Mei 2014, diikuti oleh 200an guru TK/PAUD se Kabupaten Pati, Jawa Tengah
Workshop yang kereeen, terimakasih Panitia pengurus IGTK/IGRA Pati dan HIMPAUDI Pati, juga terimakasih Erlanggaaaaa

Semangaattt!!!...(^.^)/..













Tidak ada komentar:

Posting Komentar