Sabtu, 29 Juni 2013

Serunya Belajar bareng Mahasiswa

Dengan calon guru penerus bangsa
Semangaaattt!!...(^.^)/..
Satu pengalaman lagi yang tak terlupakan, mahasiswa itu calon-calon guru itu sungguh menyenangkan dan kritis, kebetulan saya membuka pertanyaan kapan saja, dan saya tidak menyangka begitu banyak pertanyaan kritis dari peserta.

Seminar dan Workshop hari ini dibuka oleh Pembantu Rektor 1 IKIP PGRI Jember, kemudian diawali dengan pengantar oleh Bapak Drs. Yasin, M.Pd Kabid Dikbud Kab. Jember. Selain dihadiri mahasiswa sebagai peserta tercatat 220 peserta, seminar ini juga diikuti dosen dosen IKIP PGRI Jember, hingga acara selesai ada dua dosen yang rela mendengarkan saya berbicara yaitu Pak Totok Pembantu Rektor 3 dan ibu Nike dosen Pendidikan Ekonomi IKIP PGRI Jember, sampai speechless saya, jarang kan ada dosen yang mau mengikuti seminar semacam ini sampai selesai.

Rabu, 26 Juni 2013

Hebatnya Guru Guru TK

Rabu, 26 Juni 2013 kemarin, saya belajar bersama guru guru TK se Kecamatan Candisari Semarang. Acara  terjadwal jam 08.00 namun mereka sudah hadir sejak jam 07.00 pagi. 

Ada sekitar 120an guru TK disini, dan mereka ingin sekali belajar cara menulis Penelitian Tindakan Kelas, juga memperbaiki KBM atau Kegiatan Belajar Mengajar di kelas.


Mereka guru guru yang hebat dan kritis, sehingga saat sesi satu dan sesi dua kami banyak berdiskusi tentang bagaimana menulis penelitian tindakan kelas, dari kegiatan belajar mengajar yang mereka lakukan di kelas.


Selasa, 18 Juni 2013

Guru guru Kab. Muko Muko Bengkulu, bikin haru... :)

Ini dia sebagian guru guru menakjubkan itu... :)
Kesan yang selalu saya bawa saat bertemu guru guru di pelosok negeri tercinta ini adalah haru dan merinding melihat perjuangan guru guru untuk memotivasi anak anak bangsa ini masuk sekolah dan belajar, banyak keterbatasan dan kendala yang dihadapi, perhatian pemerintah daerah yang besar namun tidak dibarengi dengan fasilitas sarana dan prasarana yang ada, atau pengetahuan orang tua wali siswa yang kurang menyadari pentingnya pendidikan.

Social Entrepreneurship Esensi Erlangga



Social entrepreneurship, satu hal yang saya ingat selama melakukan kerjasama dengan Esensi Erlangga beberapa bulan ini.
Social Entrepreneurship merupakan sebuah istilah turunan dari kewirausahaan. Gabungan dari dua kata, social yang artinya kemasyarakatan, dan entrepreneurship yang artinya kewirausahaan. Pengertian sederhana dari Social Entrepreneur adalah seseorang yang mengerti permasalahan sosial dan menggunakan kemampuan entrepreneurship untuk melakukan perubahan sosial (social change), terutama meliputi bidang kesejahteraan (welfare), pendidikan dan kesehatan (healthcare) (Santosa, 2007 dalam http://ekonomi.kompasiana.com/)

Sabtu, 01 Juni 2013

Pernah Benci sama PTK (Penelitian Tindakan Kelas).. :)

Usai Penjurian LKIG LIPI 2009
bersama Prof. Arif Rahman Hakin
Pertama mengenal PTK tahun 2007, masih coba coba, belum tahu benar atau salah, pokoknya mencoba menulis, hasil tulisan pertama ini saya coba kirim ke LKG Jateng dan masuk 30 besar, walau surat dari LPMP Jateng tidak sampai ke tangan saya. Alasan waktu itu karena saya guru dibawah Kementerian Agama sedangkan LKG dikhususkan guru dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Kecewa.. jelas, tetapi lumayan bangga karena pertama kali buat langsung masuk 30 besar Jateng.


Setelahnya saya buat lagi, dan tahun 2009 saya masuk 5 besar LKIG LIPI, disinilah saya banyak belajar, bagaimana menyusun karya ilmiah yang benar, belajar dari para Juri disana yang salah satunya Prof. Arif Rahman Hakim.