Kamis, 30 Mei 2013

Serasa di Rumah Sendiri

Berfoto bersama seusai pelatihan
Bertemu guru guru MI, MTs dan MA dibawah naungan Kantor Kementerian Agama Kab. Bungo, Rabu 29 Mei 2013 memang seperti di rumah sendiri, walau baru pertama kali bertemu dan jarak kami berjauhan, tetapi berada di dalam satu payung ikatan yang sama memang berbeda rasanya

Pelatihan PTK kali ini diikuti sekitar 90 orang guru-guru kementerian agama se Kab. Bungo, sama seperti peserta pelatihan sebelum sebelumnya, mereka juga tidak paham apa dan bagaimana PTK itu, mereka merasa membuat PTK sangat sulit dan membingungkan



Saat pelatihan selalu saya awali dengan mencoba mengubah mindset dan memberi motivasi dahulu bahwa tidak ada yang tidak bisa dilakukan, bahwa menyusun PTK itu gampang, bahwa jangan selalu berpikir kendala dan hambatan, berpikirlah positif dan yakinlah bahwa kita semua bisa menyusunnya dengan mudah


Pelatihan kali ini dimulai agak siang jam 10.00 - 15.00, karena para guru tersebut menjadi pengawas Ujian Kenaikan Kelas di sekolah masing masing



Kesulitan para guru sesungguhnya berawal dari kurangnnya referensi mengenai model model pembelajaran, sehingga saya mesti memberikan semacam pancingan terlebih dahulu. Seperi guru akidah akhlak yang belum mempunya ide bagaimana cara mengajar hafalan surat, model apa yang mesti diterapkan ke anak anak, yang ini saya usulkan pakai media ular tangga atau guru matematika yang kesulitan mengajarkan statistik ke siswanya, yang ini saya usul pakai media kuesioner jadi anak anak langsung tahu apa manfaat menghitung statistik secara nyata, ini juga saya temui kemarin saat saya bersama guru guru SD di Serai Serumpun dan Tebo Ulu, bagaimana cara mengajar pecahan yang menarik, atau lingkaran, bangun ruang, makhluk hidup, penjas dan banyak lagi.

Mereka belum ada ide apa yang mesti dilakukan, waktu pelatihan yang sempit membuat saya tidak bisa mempraktekan berbagai model dan media pembelajaran yang pernah saya buat.

Walaupun demikian saat diakhir seperti biasa untuk evaluasi diri, saya berikan pertanyaan apakah tujuan mengikuti workshop ini sudah tercapai, mereka memberikan testimoninya sebagai berikut:



Yulisma, S.Pd
MAN Labor MA Bungo
Tujuan saya mengikuti workshop PTK ini adalah mendapat ilmu tentang tata cara pembuatan PTK yang sebenarnya, karena selama ini hanya membaca lewat buku, cerita teman dan membaca contoh PTK orang lain.
Alhamdulillah setelah mengikuti kegiatan ini, saya sudah paham tentang PTK itu dan hanya tinggal aplikasinya saja



Samuri, S.PdI
MIS Al Hidayah Bukit Telago,Kec. Pelepat, Kab. Bungo

Saya bersyukur sudah dapat membuat PTK terutama BAB I, dan juga sudah lebih jelas dan memahami bagaimana memberikan nilai pada anak

Deswanti, S.Ag
MtsN Tanjung Agung
Saya sudah mengerti tentang langkah langkah pembuatan PTK





Karmi
MAN Ma.Bungo
Setelah mengikuti Workshop ini sudah tergambar bagaimana langkah-langkah membuat PTK, khususnya BAB I dan BAB II untuk BAB III dan seterusnya sudah tergambar, tinggal mempraktekannya saja

Binti Mastianah, S.Ag
MTsN Simpang Babeko
Tujuan saya mengikuti workshop ini supaya dapat membuat PTK dengan mudah dan tidak bikin pusing, walau belum sepenuhnya tercapai tujuan tersebut karena waktu yang terbatas, tetapi saya sudah memiliki semangat untuk membuat PTK dan gambaran bahwa membuat PTK itu tidak sulit

Mari Fitri Hani
MAN Muara Bungo
Secara keseluruhan saya sudah lumayan mengerti, terutama BAB I dan BAB II, untuk BAB III bagian tindakan saya masih sedikit bingung karena belum dicoba

Safety Arabiyah, S.Ag
MTs Negeri Muara Bungo
Saya sudah memahami cara pembuatan PTK terutama langkah langkah untuk memulainya, namun saya kesulitan dalam pembuatan penilaian. Saya puas sekali dengan gaya ibu menyampaikan materi, saya mengerti dan ingin mencoba menulis, saya berharap ibu bisa bantu saya sebagai motivator dalam hal menulis PTK ini.

Arpen Toni S.PdI
MTs S Darunnajah Bungo
Tujuan yang diperoleh mengikuti workshop PTK ini sekitar 80% sudah tercapai
Bagian yang sudah tercapai adalah masalah yang dihadapi di kelas ternyata bisa dijadikan bahan untuk pembuatan PTK

Kantor Kementerian Agama Kab. Bungo
fiuh bisa juga sampai kesini yaa... :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar