Sabtu, 15 November 2014

Dagang Game 2014


Saya pernah cerita kan, sering malah ya..
kalau saya ini guru paling beruntung di dunia, saya guru kemenag yang setiap tahun memperoleh kesempatan untuk belajar dengan dengan guru kemdiknas dari seluruh Indonesia, tanggal 7 - 9 Oktober 2014 lalu di ajang Best Practice Guru 2014 dan tiga hari kemarin 11 - 13 November 2014 di ajang Lomba Karya Ilmiah Inovasi Pembelajaran 2014, disinipun saya belajar bersama guru guru keren dari seluruh Jawa Tengah, yang bikin amaze walau ajang ini diselenggarakan oleh kemdiknas, saya nih yang guru Kemenag boleh banget ikut serta..... (biasa aja kali ya, sensitif amat ya sayanya)


Tahun ini saya menulis karya ilmiah tentang penggunaan media yang saya buat, untuk memudahkan anak anak belajar akuntansi usaha dagang. Media ini saya namakan Dagang Game 2014, media yang saya adaptasi dari permainan monopoli ini saya buat dalam waktu kurang lebih dua minggu.

Aturan Dagang Game 2014 mirip dengan permainan Monopoly bedanya adalah, yang mereka beli dan jual adalah toko atau usaha dagang, tidak ada kotak dana umum dan kesempatan tetapi kotak pandora box. Dalam pandora box terdapat kartu kartu berisi transaksi yang terjadi pada semua toko dan usaha dagang yang ada, ditambah retur pembelian, retur penjualan, berbagai beban yang timbul dan semua transaksi yang mungkin terjadi pada usaha dagang.


ini board dagang game yang saya print mmt 50cmx50cm
sederhana tapi mengena lho


ini kartu pandora, berisi transaksi Usaha Dagang
yang mungkin terjadi di setiap permainan, dan sertifikat kepemilikan toko :)


Uang yang digunakan dalam permainan Dagang Game 2014
lihat dong backgroundnya Avanged Sevenfold

Dalam permainan ini, siswa dikelompokkan menjad 4 – 5 kelompok. Masing masing kelompok dibagi satu set permainan Dagang Game yang terdiri dari satu set kartu Pandora Box, satu set kartu kepemilikan tanah, satu set kartu dadu dan satu set uang yang terdiri dari pecahan Rp. 10.000,- Rp.50.000,-, Rp. 100.000,-, Rp.200.000, Rp.300.000,- Rp. 500.000,-, Rp.1.000.000,- Rp. 5.000.000,-. Semua uang dibuat dan dicetak sesuai dengan kebutuhan pencatatan dalam perusahaan dagang.  

Nah dengan permainan simulasi ini, anak anak jadi ngerti oooh ternyata kalau duitku berkurang itu akunnya kas berkurang, dan kas berkurang berarti di sebelah kredit, sampai transaksi yang cukup complicatedpun mereka nggak kesusahan berpikirnya. Anak anak saya ini masih suka bingung mereka nggak bisa kalau cuma membayangkan transaksi pembelian itu mereka beli sama supllier, penjualan mereka jual sama konsumen, kalau piutang sama utang itu beda dan seterusnya. Nha dengan media ini mereka jadi lebih gampang memahami transaksi transaksi itu semua.


Nah gara gara media ini saya barusan dapet Juara I  Lomba Karya Ilmiah Inovasi Pembelajaran 2014 guru SMA se Jateng yang diselenggarakan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Tengah, hihihi...nggak ngira kan... sama, saya juga nggak, lagi,.. lagi nih yang bikin amaze saya guru Kemenag.
Terimakasih untuk Dinas Pendidikan Provinsi Jawa tengah yang memberi saya kesempatan untuk belajar banyaaak hal...kereen pokoknya :)
 
Kalau mau Artikel ilmiah saya tentang Media Dagang Game ini, bisa didownload disini

 Semangaaattt!!..(^.^)/...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar